Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

7/1/13

Koin 2000 Rupiah Silver Proof Tahun 1974

Bagaimanakah caranya untuk membedakan antara Koin 2000 Rupiah Silver Proof Tahun 1974 dan Koin 2000 Rupiah Bukan Silver Proof Tahun 1974? Itulah sebuah pertanyaan yang selalu melintas di pikiran saya setiap kali melihat dua buah koin 2000 rupiah keluaran tahun 1974 ini, adakah persamaan atau perbedaan di antara keduanya? Perbedaan yang mendasar sebenarnya nampak pada tampilan warna kedua koin. Kalau kedua koin itu diletakan berdampingan, maka koin 2000 rupiah silver proof akan nampak lebih putih pekat sedangkan koin 2000 rupiah bukan silver proof nampak kusam dan berwarna putih agak kekuning kuningan. Mengapa koin 2000 rupiah silver proof kelihatan lebih putih pekat, hal ini dikarenakan perak yang terkandung pada koin jenis silver proof kadarnya lebih tinggi dibandingkan jenis koin 2000 rupiah bukan silver proof.

Koin dari jenis 2000 rupiah silver proof atau 2000 rupiah bukan silver proof memiliki ciri gambar yang sama di kedua sisinya, yaitu gambar Harimau Jawa  (Panthera Tigris) dan tulisan nominal Rp 2000, sedangkan di satu sisi lainnya terdapat gambar lambang negara Indonesia Pancasila dan tulisan Bank Indonesia 1974. Sedangkan beberapa perbedaan di antara Koin 2000 Rupiah Silver Proof dan Koin 2000 Rupiah Bukan Silver Proof seperti tertulis di bawah ini:


Gambar :
Koin 2000 Rupiah Silver Proof Tahun 1974 (Kiri)
Koin 2000 Rupiah Bukan Silver Proof Tahun 1974 (Kanan)

Koin 2000 Rupiah Silver Proof Tahun 1974
  • Tanggal Emisi: 1 Oktober 1974
  • Emisi: World Wildlife Fund (WWF), Cagar Alam 1974
  • Komposisi: Perak kadar 92,5%
  • Diameter: 38,61 mm
  • Berat: 28,28 g
  • Warna: Putih Pekat
Koin 2000 Rupiah Bukan Silver Proof Tahun 1974
  • Tanggal Emisi: 1 Oktober 1974
  • Emisi: World Wildlife Fund (WWF), Cagar Alam 1974
  • Komposisi: Perak kadar 50%
  • Diameter: 38,61 mm
  • Berat: 25,31 g
  • Warna: Putih Kekuningan
Nah itulah beberapa persamaan dan perbedaan antara Koin 2000 Rupiah Silver Proof Tahun 1974 dan Koin 2000 Rupiah Bukan Silver Proof Tahun 1974. Semoga saja dapat bermanfaat bagi saya khususnya, dan bagi anda yang senang mengoleksi koin kuno Indonesia pada umumnya. Di artikel berikutnya akan saya coba menulis tentang koin khusus emisi atau seri Conservatin Coin, World Wildlife Fund (WWF), Cagar Alam 1 Oktober 1987.


Share/Save/Bookmark
Bookmark and Share

Be the first to comment

Post a Comment

Please leave your comment. SPAM COMMENT WILL BE REJECTED!

  ©Template Blogger Elegance by Dicas Blogger. Supporting Mobil Keluarga Ideal Terbaik Indonesia

TOPO